Bukan Martabak Biasa Ini Martabak Kubang Hayuda Legendaris
Martabak adalah salah satu kuliner legendaris yang sangat digemari di masyarakat. Martabak yang begitu dibelah langsung harum rempahnya menyapa selalu menggugah selera. Martabak Kubang Hayuda ini dikenal dengan martabak telurnya yang siap menggoda kamu lewat rasa gurih berempah dan isian daging dan adonan telur.
Kenikmatan Martabak Kubang Hayuda bisa dirasakan dari garingnya kulit dan kelengkapan komponen di dalamnya. Kulitnya tipis tapi kokoh membungkus isian daging cincang berbumbu bawang serta cita rasa khas rempah khas yang wangi. Satu potong saja sudah cukup untuk membuat lidah terpikat. Teksturnya lembut di dalam, sedikit garing di luar, sangat pas dinikmati hangat-hangat.
Kamu bisa langsung menemukan Martabak Kubang Hayuda di Kampoeng Tempo Doeloe 2025. Kampoeng Tempo Doeloe 2025 adalah festival kuliner yang menghadirkan beragam kuliner dari penjuru Nusantara. Martabak ini bukan hanya soal rasa, tapi juga soal keragaman kuliner yang sungguh dicintai banyak orang.